MENABUNG KARMA BAIK MEMBENTUK GARIS HIDUP YANG LEBIH BAIK

Om Swastiastu
Om Awignamastu

Semeton Hindu yg terhormat, kita percaya hukum karma yg berlaku bagi kehidupan kita. Apa yg terjadi dalam hidup kita adalah hasil dari akumulasi atau ”tabungan” karma kita baik dari kehidupan terdahulu atau saat ini.

Perpaduan akumulasi karma baik dan buruk membentuk kehidupan kita seperti sesuatu yg sudah digariskan dimana semuanya adalah hasil dari perbuatan kita. Menyadari hal itu bagi yg ingin memiliki garis hidup yg baik maka kita perlu selalu mengupayakan untuk meningkatkan tabungan karma baik kita daripada karma buruk.

Dari gerak menabung karma baik dan buruk maka dapat kita perhatikan ada empat pembentukan garis hidup.

1. Dari Bahagia Menuju Bahagia
Jika seseorang dikehidupan ini terlahir dalam keadaan baik ( kaya, tidak kekurangan, memiliki fisik yg baik, dsb) dan masa muda atau sepanjang hidupnya selalu berbuat baik, melakukan swadharma dgn baik, tidak menyakiti, tidak mengambil kesenangan dgn jalan melanggar Dharma, dan selalu melakukan sadhana maka dapat dipastikan kehidupan nya dan masa tuanya akan menemukan kebahagiaan.

2. Dari Bahagia Menuju Sengsara
Jika seseorang dikehidupan ini terlahir dalam keadaan baik ( kaya, tidak kekurangan, memiliki fisik yang baik, dsb) dan masa muda atau sepanjang hidupnya tidak melakukan kebaikan, bermalas -malasan dalam melakukan swadharma, mengambil kesenangan dgn jalan melanggar Dharma, menyakiti orang lain dan tidak melakukan sadhana, maka cepat atau lambat dikehidupannya dan atau dimasa tuanya akan mendapatkan kesengsaraan.

3. Dari Sengsara Menuju Bahagia
Jika seseorang dikehidupan ini terlahir dengan keadaan yang kekurangan (miskin, memiliki fisik yg kurang baik, penyakitan, dsb) dan dimasa muda atau sepanjang hidupnya selalu berbuat baik, tidak menyakiti, melakukan swadharma dgn baik, dan melakukan sadhana maka dapat pastikan paling lambat di masa tuanya akan mendapatkan kebahagiaan.

4. Dari Sengsara Menuju Sengsara
Jika seseorang dikehidupan ini terlahir dengan keadaan yang kekurangan (miskin, memiliki fisik yg kurang baik, penyakitan, dsb) dan dimasa muda atau sepanjang hidupnya tidak melakukan kebaikan, bermalas-malasan dalam melakukan swadharma, mengambil kesenangan dgn jalan melanggar dharma, menyakiti, dan tidak melakukan sadhana maka dapat dipastikan sepanjang hidupnya akan mendapatkan kesengsaraan.

Dengan mengetahui pembentukan garis hidup tersebut maka kita hendaknya tau apa yg harus dilakukan. Seperti menabung dana untuk masa tua jika kita tekun maka kita akan memiliki dana tabungan yg cukup, sehingga saat masa tua nanti kita akan dapat hidup dgn nyaman.
Rahayu.

Om Santih Santih Santih Om

search previous next tag category expand menu location phone mail time cart zoom edit close